Memaknai Hari Raya Idul Fitri - Klik Media 9

Breaking

Selasa, 11 Mei 2021

Memaknai Hari Raya Idul Fitri

 


Klikmedia9.com - Sebagai hari raya keagamaan, Idul Fitri mempunyai kedudukan  tinggi bagi umat Islam yang mengandung makna keruhanian. Hal ini dapat dilihat melalui pengertian Idul Fitri sendiri serta dari semua tata cara pelaksanaannya pada waktu menjelang Idul Fitri seperti menjalankan puasa ramadhan dan juga membayar zakat fitrah. 


Hari raya idul fitri juga  diungkapkan dengan hari kemenangan  bagi semua umat muslim tidak hanya di Indonesia bahkan umat muslim diseluruh penjuru dunia. Dikarenakan untuk merayakan hari raya idul fitri kita diharuskan menunggu satu bulan lamanya dan diwajibkan melaksanakan ibadah puasa ramadhan. Dimana puasa ramadhan membuat kita harus menahan segala nafsu duniawi, sehingga ketika hari raya datang itu dijadikan sebagai perayaan karena telah melalui ujian untuk menahan segala hawa nafsu nya.


Makna keruhanian yang didapat dari perayaan Hari Raya Idul Fitri sebenarnya adalah sebagai bentuk tanda rasa syukur kita sebagai umat muslim kepada sang khaliq, Allah SWT, karena pada dasarnya Allah SWT telah melimpahkan nikmat yang tidak terbatas dan tidak ternilai harganya bagi kita hamba-Nya. Ketika hari raya itu datang Umat Islam akan saling berbagi kasih dan sayangnya dengan bentuk saling memberi, saling mengungkapkan perasaan maaf - memaafkan dan menjalin silaturahmi dengan baik antar sesama kerabat maupun sanak saudaranya.


Pada hari itu umat Islam akan saling berbagi kebahagiaan, berbagi kasih dan berbagi perhatiannya sebagai bentuk kebaikan terhadap sesamanya terutama untuk orang-orang fakir dan kerabat-kerabat keluarga mereka. Akan muncul banyak orang baik yang ingin berlomba-lomba menyisihkan sebagian hartanya untuk saling berbagi dengan penuh rasa ikhlas tanpa pamrih.


Terdapat pula sebuah tradisi yang biasa dilaksanakan ketika hari raya yaitu tradisi sungkeman. Sungkeman ini dimaknai agar dosa-dosa kita dihapuskan dengan jalan saling maaf dan memaafkan antar sesama dengan penuh rasa ikhlas. Dengan itu, saat perayaan  idul fitri umat Islam bisa melakukan introspeksi diri dengan cara memperbaiki sifat-sifat yang buruk lalu merubahnya agar  menjadi  lebih baik.


Sebagai kelanjutan dan buah keruhanian setelah melaksanakan ibadah puasa selama Ramadhan, Idul Fitri juga melimpahkan hikmahnya kepada segi-segi kehidupan sosial yang luas dan sangat bermakna khususnya dimensi kekeluargaannya. dihari itu, orang-orang akan  merasakan dorongan yang sangat kuat untuk bertemu dengan keluarga besar nya, masyarakat di kampung halamannya untuk bersama-sama merayakan Hari Raya Idul Fitri.


Hendaklah bagi kita semua sebagai umat muslim untuk mempersiapkan diri sebaik-baiknya dalam menyambut datangnya hari raya idul fiitri. Mempersiapkan hati kita untuk menuju ke fitrah kembali. Menginstropeksi diri dari kesalahan-kesalahan yang telah lalu agar hari raya idul fitri yang akan kita lalui dapat menjadi bermakna.


Oleh : D. Akhsani Nadiya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar